Perbedaan Lenovo A60 dengan Samsung Galaxy Y dan Galaxy Y Duos




Apa sih perbedaan ketiga ponsel android tersebut? Kalau dilihat dari harganya, tentu saja Lenovo A60 paling murah karena dibanderol Rp. 799.000 saja untuk ponsel barunya. Sementara, Samsung Galaxy Y sekitar Rp. 1.070.000 dan Y Duos lebih tinggi lagi sekitar Rp. 1.425.000.

Meski lebih murah, soal spesifikasi A60 tidak kalah dibanding dua pesaingnya itu. Ponsel baru keluaran Lenovo ini sudah dual SIM card dan dilengkapi kamera 3.15 MP (sama dengan Y Duos), bahkan punya kamera VGA di bagian depan.

Yang menarik, Lenovo A60 juga memiliki ukuran layar yang lebih besar yaitu 3,5 inci. Sementara itu Galaxy Y hanya 3.0 inci dan Y Duos sedikit lebih besar yaitu 3.14 inchi. Jadi kalau suka dengan ukuran layar lebih besar A60 jadi pilihan yang tepat.

Hanya saja, karena lebih luas layarnya menadikan Lenovo A60 menjadi relatif berat dibanding kedua Galaxy Y tersebut.

Bawaan memori internal Lenovo A60 juga lebih besar yaitu 220 MB berbanding 160 MB masing-masing untuk ketimbang Galaxy Y dan Duos. Tapi, karena memori internal ini sangat kecil ketiga ponsel ini sudah pasti membutuhkan tambahan memori eksternal.

Samsung Galax Y lebih unggul dalam slot memori ekternal karena bisa dibenamkan memori tambahan hingga 32GB. Sedangkan Lenovo hanya bisa ditambah memori separuhnya atau 16GB saja.

Untuk prosesornya, kedua Galaxy Y masing-masing dilengkapi tipe 832 MHz, sedangkan A60 menggunakan MediaTek MT6573 650 MHz. Untuk lebih jelasnya, perbandingan spesifikasi antara Lenovo a60 vs Samsung Galaxy Y Duos bisa dilihat pada tabel berikut ini.


Kesimpulan

Ketiga handphone tersebut sama-sama menggunakan Android v2.3 (Gingerbread). Dengan spesifikasi yang cukup bagus dan harga jauh lebih murah sebenarnya Lenovo A60 bisa saja jadi pilihan. Sebagai catatan, dibanding Samsung tentu saja Lenovo adalah pemain relatif baru di pasar ponsel cerdas.

No comments:

Post a Comment